1. Apricot
Adalah
salah satu spesies dari subgenus prem Asal tanaman ini sulit
dipastikan karena sudah dibudayakan orang sejak zaman prasejarah. Kemungkinan
besar tanaman ini berasal dari sebelah utara dan barat daratan Cina atau Asia
Tengah, tetapi mungkin juga berasal dari Korea dan Jepang.
2. Wortel
Wortel adalah tumbuhan biennial (siklus hidup 12 -
24 bulan) yang menyimpan karbohidrat dalam jumlah besar untuk tumbuhan tersebut
berbunga pada tahun kedua. Batang bunga tumbuh setinggi sekitar 1 m, dengan
bunga berwarna putih, dan rasa yang manis langu. Bagian yang dapat dimakan dari
wortel adalah bagian umbi atau akarnya.
Sedangkan kegunaan wortel pada mirepoix sendiri
yaitu sebagai aromatik vegetable atau memberikan aroma pada stock dimana wortel
sendiri biasa di kombinasikan dengan bawang bombay dan celery beserta rempah
lain pada bouquet garnie.
3. Bay leaves
Salam adalah nama pohon penghasil daun rempah yang
digunakan dalam masakan Nusantara. Dalam bahasa Inggris dikenal sebagai
Indonesian bay-leaf atau Indonesian laurel, sedangkan nama ilmiahnya adalah
Syzygium polyanthum. Daun salam sendiri berfungsi sebagai penambah aroma dan
cita rasa pada masakan bahkan daun salam biasa di gunakan dalam pembuatan
stock
Tidak ada komentar:
Posting Komentar